Pojok62.com
Beranda > Eksekutif > Pemkab Barito Selatan > Tingkatkan Kompetensi Aparatur, Pemkab Barsel Gelar Bimtek Tata Kelola Keuangan Desa

Tingkatkan Kompetensi Aparatur, Pemkab Barsel Gelar Bimtek Tata Kelola Keuangan Desa

Foto:Kepala DPMD Barsel, Akhmad Akmal Husain,saat foto bersama usaibika kegiatan diaula Kemenag Barsel, Rabu (05/11/2025).

BUNTOK,Pojok62.com – Pemerintah Kabupaten Barito Selatan (Barsel), Kalimantan Tengah, melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) menggelar bimbingan teknis (Bimtek) tata kelola keuangan desa bagi aparatur pengelola keuangan desa di wilayah setempat.

Kepala DPMD Barsel, Akhmad Akmal Husain, mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk mewujudkan tata kelola keuangan desa yang transparan, akuntabel, partisipatif, serta dilaksanakan secara tertib dan disiplin anggaran.

“Semua itu bermuara pada percepatan pembangunan desa dan peningkatan kesejahteraan masyarakat,” ujarnya di Buntok, Rabu (5/11/2025).

Menurutnya, peningkatan kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM) aparatur desa menjadi kunci keberhasilan pengelolaan keuangan desa yang baik. Karena itu, Bimtek ini diharapkan mampu memberikan pemahaman komprehensif kepada peserta mengenai setiap tahapan pengelolaan keuangan desa sesuai ketentuan perundang-undangan.

Akhmad Akmal juga menekankan pentingnya pemahaman peserta terhadap kewajiban perpajakan desa sebagai bagian dari upaya meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Barito Selatan.

“Selain itu, aparatur desa juga perlu memahami prioritas penggunaan dana desa, penyusunan laporan pertanggungjawaban, hingga implementasi CORE TAX pada sistem keuangan desa,” tambahnya.

Ia berharap pelaksanaan Bimtek ini dapat memberikan manfaat nyata dalam meningkatkan profesionalisme aparatur desa, sehingga desa-desa di Barito Selatan semakin mandiri, transparan, dan berdaya saing.

Kegiatan yang dihadiri oleh para camat dari enam kecamatan serta aparatur pengelola keuangan desa ini menjadi salah satu langkah strategis Pemkab Barsel dalam memperkuat tata kelola pemerintahan desa yang baik dan berintegritas.(Red2).

Berita terkait

Konser Pesta Rakyat, Puluhan Ribu Manusia Padati Stadion Batuah Buntok

Editor Pojok62

Masa Jabatan Pj Bupati Barsel akan Berakhir, Siapa Pj Berikutnya?

Editor Pojok62

Apel Peringatan Hari Pahlawan, Ini Pesan Pj. Bupati Barsel

Editor Pojok62